Bahan
8
lembar roti tawar tanpa kulit, gilas adonan hingga tipis
Minyak
untuk menggoreng, secukupnya
Bahan Isi
1 sdm
margarin
150 gr
daging cincang
1 buah
wortel, potong dadu kecil
2 butir
telur ayam, kocok lepas
½ buah
bawang bombay, iris tipis
2 siung
bawang merah, iris tipis
4 buah
cabai merah keriting, iris serong tipis
½ sdt garam
½ sdt lada bubuk
1 sdm minyak wijen
Cara Membuat :
1.
Bahan isi : Panaskan margarin, tumis bawang merah dan bawang
bombay hingga layu dan harum. Masukkan daging cincang, wortel, telur ayam dan
cabai merah. Tumis sambil terus di aduk. Tambahkan garam, lada bubuk, dan
minyak wijen. Masak hingga matang.
2.
Ambil satu buah roti tawar, isi bagian pinggirnya dengan 1
sendok makan bahan isian. Gulung roti tawar, rekatkan bagian ujungnya
menggunakan putih telur. Tekan bagian ujung kanan dan kirinya hingga pipih.
Lakukan hal yang sama pada bahan selanjutnya.
3.
Panaskan minyak dalam wajan, goreng roti gulung hingga
berwarna kuning keemasan. Angkat. Sajikan saat masih hangat.
Untuk 8 pieces
Resep : Devi S. Lestari
Penguji Resep : Devi S. Lestari
Foodstylist : Devi S. Lestari
Fotografer : Pungky H.
Kamera : Canon EOS 7D
Penguji Resep : Devi S. Lestari
Foodstylist : Devi S. Lestari
Fotografer : Pungky H.
Kamera : Canon EOS 7D
Komentar
Posting Komentar